Senin, 09 Agustus 2010

Kontrak Pembangunan Pasar Kahayan Diperpanjang





PALANGKA RAYA, Penyaksi_



Dinas Pekerjaan Umum (PU) Palangka Raya menyampaikan surat ke DPRD yang isinya meminta pembuatan ulang kontrak pembangunan pasar kahayan agar diperpanjang masa kerjanya hingga akhir Desember 2010. untuk memerpanjang masa kerja pembangunan pasar Kahayan hingga akhir Desember 2010.



Demikian dikatakan Ketua Komisi II DPRD Kota Palangka Raya Yansen A Binti, didampingi seluruh anggotanya, sesaat setelah meninjau pembangunan Pasar Kahayan, Senin (9/8).



Yansen mengatakan, menurut kontrak awal PT Waskita selaku pelaksana proyek harus menyelesaikan pembangunan sekitar september 2010. Namun, belum ada kejelasan pencairan dana dari Kementerian Keuangan Republik Indonesia membuat proyek ini terhenti beberapa bulan.



Sehingga, target waktu yang telah di rumuskan pemerintah kota (Pemko) bersama DPRD kecil kemungkinannya dapat dipenuhi pelaksana proyek dan meminta diperpanjangnya kontrak.



Sebelum disetujuinya perpanjangan kontrak, Pimpinan DPRD mengintruksikan ke Komisi II agar melakukan peninjauan ke lokasi bangunan.



Tujuannya, mengetahui secara langsung proses pengerjaan dan memertanyakan ke PT Waskita kesiapannya dalam melakukan pembangunan serta dapat menyelesaikan sesuai perpanjangan kontrak yang disampaikan Dinas PU Palangka Raya.



Sementara, bila dilihat hasil yang dikerjakan baru sekitar 26,8 persen, dan memasuki bulan September musim hujan. Sehingga, berdampak pada terhambatnya melakukan pembangunan.



Namun, ungkap politisi dari partai Gerindra ini, PT waskita memastikan dapat menyelesaikan awal atau pertengahan Desember 2010. Di mana mereka akan bekerja hingga pukul 22.00 Wib setiap harinya dengan menerapkan sistem sip (bergantian).



Karena pelaksana proyek sudah memastikan dapat menyelesaikan sesuai waktu perpanjangan. Maka, informasi ini akan disampaikan ke Pimpinan DPRD, kontrak perpanjangan dapat disetujui.



“Berdasarkan tugas, pokok, dan fungsinya kami (DPRD) akan terus mengontrol dan mengawasi pembangunan agar sesuai dengan isi kontrak dan tidak ada penyimpangan,” kata Yansen.



Sementara itu, Bidang Tehnik PT Waskita Irvan mengatakan, optimis pembangunan dapat diselesaikan bulan september. Karena, kantor pusat sudah mengintruksikan untuk memercepat penyelesaian kontrak.



Pasar kahayan yang baru ini akan dibangun sekitar 196 blok, yang terdiri dari 2 lantai. Di mana lantai satu jumlah bloknya 150 dengan luas 4x4, dan lantai 2 sekitar 46 blok dengan luas 4x6.
semoga cepat selesai, dan dananya tidak masuk ke kantong pribadi seseorang deh..mudah-mudahan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar